
Konawe Utara, Beritando.com – Bupati Konawe Utara, H. Ikbar, SH., M.H., secara resmi meresmikan Relokasi Gedung Sekolah Dasar Negeri (SDN) 03 Lasolo Kepulauan yang berlokasi di Desa Boedingi, Kecamatan Lasolo Kepulauan, Sabtu, 24 Januari 2026.
Peresmian ditandai dengan penandatanganan prasasti, pengguntingan pita, serta peninjauan langsung gedung sekolah oleh Bupati bersama jajaran Forkopimda dan tamu undangan.
Dalam sambutannya, Bupati H. Ikbar menyampaikan bahwa peresmian relokasi gedung sekolah tersebut memiliki makna yang sangat penting, khususnya dalam rangka pemulihan dampak yang ditimbulkan oleh aktivitas pengelolaan sumber daya alam oleh perusahaan di wilayah tersebut.
“Relokasi SDN 03 Lasolo Kepulauan ini merupakan bentuk tanggung jawab bersama atas dampak yang terjadi. Situasi ini tentu menjadi keprihatinan kita semua, karena menyangkut hak dasar anak-anak untuk mendapatkan pendidikan yang layak, aman, dan bermartabat,” ujar Bupati.

Atas nama Pemerintah Daerah dan seluruh masyarakat Konawe Utara, Bupati menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada PT. Daka Group yang telah menunjukkan komitmen dan tanggung jawab sosial perusahaan (CSR) dengan membangun kembali fasilitas pendidikan yang representatif bagi peserta didik.
“Sekolah ini kini menjadi simbol pemulihan dan harapan masa depan. Dengan fasilitas yang lebih baik, saya berharap proses belajar mengajar dapat berlangsung lebih nyaman, lebih bermutu, dan mampu menumbuhkan semangat belajar anak-anak kita,” tegasnya.
Lebih lanjut, Bupati menitipkan amanah besar kepada para tenaga pendidik agar menjadikan sekolah tersebut sebagai ruang pembentukan karakter, pengembangan kecerdasan, serta fondasi masa depan generasi Konawe Utara.
“Kepada para guru, jadikan sekolah ini sebagai tempat mendidik karakter, menumbuhkan kecerdasan, dan membangun masa depan anak-anak Konawe Utara. Kepada orang tua dan masyarakat, mari kita jaga bersama sekolah ini, rawat fasilitasnya, dan terus dorong anak-anak kita untuk bersekolah dan berprestasi,” pesan Bupati.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Ketua TP PKK Konawe Utara Hj. Wisra Wastawati, S.Tr.Keb, jajaran Forkopimda Konawe Utara, Dandim 1430 Konawe Utara, perwakilan Kapolres Konawe Utara, pimpinan PT. Daka Group, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Konawe Utara, serta sejumlah tokoh masyarakat setempat.
Peresmian relokasi SDN 03 Lasolo Kepulauan ini diharapkan menjadi tonggak baru dalam peningkatan kualitas pendidikan dasar, khususnya di wilayah kepulauan Kabupaten Konawe Utara.
Sutarno